Accessibility Tools

Archive for category: Beasiswa dan Prestasi

Berdasar Pengumuman nomor B/857/UN57/KM.01.00/2025 tentang Hasil Seleksi Administrasi Mahasiswa Pendaftar Beasiswa Bank Indonesia Tahun 2025 Universitas Tidar. Sebanyak 23 mahasiswa Fakultas Ekonomi lolos seleksi administrasi pendaftar Beasiswa Bank Indonesia Tahun 2025 Universitas Tidar.

Selanjutnya, bagi mahasiswa yang lolos seleksi administrasi pendaftar Beasiswa Bank Indonesia Tahun 2025 Universitas Tidar wajib mengikuti seleksi wawancara, jadwal wawancara akan diumumkan kemudian.

Diharapkan dari 23 mahasiswa Fakultas Ekonomi bisa mengikuti seleksi wawancara dengan sebaik-baiknya agar bisa lolos sebagai penerima Beasiswa Bank Indonesia Tahun 2025.

Berikut daftar nama 23 mahasiswa Fakultas Ekonomi lolos seleksi administrasi pendaftar Beasiswa Bank Indonesia Tahun 2025 Universitas Tidar.

No.NPMNamaProgram Studi
12320102034Prastiwi Dwi RahmawatiD3 Akuntansi
22210104035AnisyawatiS1 Akuntansi
32240104177Lutfiah Trisna Rinanti S1 Akuntansi
42220104091Riana Dwi YunianS1 Akuntansi
52210104036Nabilla Dwi HartantiS1 Akuntansi
62210104017Siti Ibnu SholikhahS1 Akuntansi
72210104021Galih SlametS1 Akuntansi
82240104146Arisma KusnitaS1 Akuntansi
92330101147Ardhi Ansyah S1 Ekonomi Pembangunan
102220101119Ratih Kusuma HatiS1 Ekonomi Pembangunan
112220101114Amirotul Nur AzizahS1 Ekonomi Pembangunan
122320101058Ina Ayu Dya KusumawatiS1 Ekonomi Pembangunan
132320101053Yetty Syarifah S1 Ekonomi Pembangunan
142210101031Patricia Meita Vara Angelina S1 Ekonomi Pembangunan
152240101204Serly Dita Rizkyna SariS1 Ekonomi Pembangunan
162310101008Meliana Sukma JatiS1 Ekonomi Pembangunan
172320103098Rahmat Subur SantosoS1 Manajemen
182220103106Miftakhur RozikinS1 Manajemen
192240103182Maura Deaazaria Firdanisahara S1 Manajemen
202210103021Namira Rahma Putri S1 Manajemen
212230103135‘Atikah Nur FadlilahS1 Manajemen
222240103191Endah Dwi LestariS1 Manajemen
232320105031Dwi Pebrianti S1 Pariwisata

Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Mahasiswa Pendaftar Beasiswa Bank Indonesia Tahun 2025 Universitas Tidar dapat diunduh DISINI

Berdasarkan surat pengumuman dari Universitas Tidar nomor B/1/UN57.B2/KM.01.00/2025 Tetang Pembukaan Pendaftaran Beasiswa Bank Indonesia Tahun 2025.

Bagi mahasiswa Fakultas Ekonomi terutama yang masuk Prioritas Program Studi,

  • D3 Akuntansi
  • S1 Ekonomi Pembangunan
  • S1 Manajemen
  • S1 Akuntansi

*mahasiswa Program Studi diluar Prioritas Program Studi diperkenankan mendaftar

Disarankan untuk mendaftar, adapun syarat dan ketentuan bisa dilihat >>KLIK DISINI<<

Untuk unduh surat pengumuman dari Universitas Tidar >>KLIK DISINI<<

Berkas pendaftaran hardfile menggunakan amplop coklat dilengkapi nama pendaftar wajib dikumpulkan di Subbagian Umum Fakultas masing-masing pada hari dan jam kerja paling lambat hari Jumat, 24 Januari 2025 dan berkas pendaftaran softfile wajib diunggah pada laman https://bit.ly/BEASISWABI2025UNTIDAR paling lambat hari Jumat, 24 Januari 2025.

Magelang, Emmaculata Sac Cid Ananda Prodi S1 Akuntansi dan Ega Friska Fadila Prodi S1 Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Tidar sukses menorehkan prestasi di tingkat internasional dengan membawa nama Indonesia di ajang 2nd International Youth Summit (IYS) 2024 yang digelar di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 9-10 November 2024.

Tergabung dalam delegasi Universitas Tidar, yang beranggotakan:

  • Emmaculata Sac Cid Ananda Mahasiswa Prodi S1 Akuntansi
  • Ega Friska Fadila Mahasiswa Prodi S1 Akuntansi
  • Zulianissa Diah K Mahasiswa Prodi S1 Ekonomi Pembangunan
  • Erika Nisa Adeliya Mahasiswa Prodi S1 Ekonomi Pembangunan
  • Dery Yudha Kuncoro Mahasiswa Prodi S1 Manajemen
  • Dosen Pembimbing: Wildan Yudhanto, S.E., M.M

Mereka berhasil membawa pulang Silver Medal di 2nd International Youth Summit 2024, Kuala Lumpur, Malaysia.

2nd International Youth Summit merupakan kegiatan tahunan yang diikuti oleh mahasiswa dari berbagai negara di Asia Tenggara dan negara lainnya. Program ini memiliki potensi untuk meningkatkan jaringan didalam industri dan masyarakat baik di tingkat nasional maupun internasional karena melibatkan mahasiswa dan akademisi dari berbagai negara.

International Youth Summit (IYS) ke-2 diselenggarakan oleh Sentosa Foundation, berkolaborasi dengan Setara Prisma Nusantara (Nusantaramuda), World Association of Young Scientists (WAYS), dan Universiti Putra Malaysia.

Selamat atas prestasinya, “Kami bangga kepadamu”.

Penulis dan editor : Bakhtiar Wijayanto, S.Kom.

Magelang – Rahmat Subur Santoso mahasiswa program studi S1 Manajemen angakatan 2023 Fakultas Ekonomi Universitas Tidar berhasil meraih Juara 2 Pemilihan kategori mahasiswa dalam Pemilihan Remaja Berbudipekerti ke-20 Tingkat nasional yang diinisiasi oleh Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha), Senin (28/10/2024). 

Pemilihan Remaja Berbudi Pekerti ini diselenggarakan dengan tujuan sebagai berikut.

  • Meningkatkan apresiasi masyarakat terhadap Remaja Berbudi Pekerti disamping remaja yang cerdas secara intelektual.
  • Memilih Remaja Berbudi Pekerti dikalangan siswa SMA/SMK/MA dan Mahasiswa perguruan tinggi di Indonesia.
  • Mendorong pengembangan kemampuan non-intelektual seimbang dengan pengembangan kemampuan intelektual di kalangan siswa SMA/SMK/MA dan Mahasiswa perguruan tinggi di Indonesia.

Dalam sambutannya Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FIP Undiksha, Putu Aditya Antara, menjelaskan bahwa Program Pemilihan Remaja Berbudipekerti (PRB) lahir dari keprihatinan akademisi terhadap penurunan moral di kalangan generasi muda. PRB diadakan sebagai langkah konkret untuk mengatasi isu tersebut.

“Pemilihan Remaja Berbudipekerti ini bertujuan untuk menunjukkan bahwa karakter memiliki peran yang sangat besar dalam pengembangan diri dan mencapai kesuksesan,” ungkap Aditya.

Rahmat Subur Santoso (S1 Manajemen angakatan 2023) yang mengikuti kompetisi ini berhasil meraih Juara 2 Pemilihan kategori mahasiswa bersaing dengan para finalis mahasiswa dari universitas lainnya, seperti Universitas Jambi, Universitas Diponegoro, Universitas Negeri Malang dan lain-lain.

Selamat atas prestasinya, “Kami bangga kepadamu”.

Penulis dan editor : Bakhtiar Wijayanto, S.Kom.

Magelang – Dua mahasiswa Fakultas Ekonomi UNTIDAR, Afandi (S1 Akuntansi) dan Yunita Indah Saputri (S1 Akuntansi). Sukses meraih Juara 1 Business Plan Competition Dalam Acara Public Health UTU’s National Competition yang diselenggarakan di Universitas Teuku Umar, Aceh Barat, 25 September 2024.

Kompetisi ini diselenggarakan di Universitas Teuku Umar (UTU) mulai 22 sampai 26 September 2024. Public Health Utu’s National Competition 5 dengan Tema “Implementasi Strategi dan Inovasi Generasi Muda Pada Aspek Kesehatan Dalam Upaya Mewujudkan Sustainable Development Goals (SDG’s) Menuju Indonesia Emas 2045”. Perlombaan ini terdiri atas lomba poster, Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI), business plan, dan masih banyak lagi.

Afandi (S1 Akuntansi) dan Yunita Indah Saputri (S1 Akuntansi) yang mengikuti lomba business plan, dan berhasil Juara 1 Business Plan Competition yang diikuti oleh beberapa universitas ternama lainnya, seperti Universitas Negeri Padang, Universitas Syiah Kuala, Institut Teknologi Bandung, Universitas Ahmad Dahlan (UAD), dan lain-lain.

Selamat atas prestasinya, “Kami bangga kepada kalian”.

Penulis dan editor : Bakhtiar Wijayanto, S.Kom.

Berikut Informasi Beasiswa Cimb Niaga 2024. Bagi mahasiswa yang tertarik dapat mendaftarkan diri melalui kejarmimpi.id/beasiswacimbniaga. Pendaftaran dibuka pada tanggal 22 Juli – 31 Agustus 2024.

SYARAT & KETENTUAN PROGRAM BEASISWA CIMB NIAGA 2024

  1. Kandidat masih menjalani studi di semester 5 yang dibuktikan dengan surat keterangan dari Universitas *(diminta saat kandidat lolos dalam tahap Leaderless Group Discussion)
  2. IPK Terakhir 3.25 (semester 1 – 4)
  3. Diutamakan aktif dalam kegiatan organisasi dalam dan/atau luar kampus
  4. Diutamakan mahir berbahasa Inggris
  5. Diutamakan memiliki prestasi akademik dan/atau non akademik yang dibuktikan dengan copy sertifikat penghargaan
  6. Pada saat ditetapkan sebagai penerima beasiswa, ybs tidak sedang menerima beasiswa dari pihak lain yang memberikan benefit sama dan dinyatakan dalam Surat Pernyataan resmi dan ditandatangani oleh mahasiswa dan pihak kemahasiswaan
  7. Pendaftaran program ini hanya dilakukan secara online melalui kejarmimpi.id/beasiswacimbniaga
  8. Peserta wajib mengisi seluruh informasi pendaftaran dengan benar dan valid
  9. Peserta wajib melengkapi dokumen-dokumen yang diperlukan untuk pendaftaran Program Beasiswa CIMB Niaga 2024 dengan benar dan valid pada page Informasi Data Diri
  10. Peserta wajib download dan mengisi formulir pendaftaran Program Beasiswa CIMB Niaga
  11. Peserta wajib upload formulir pendaftaran Program Beasiswa CIMB Niaga yang sudah diisi dengan lengkap
  12. Peserta wajib upload scan Kartu Hasil Studi semester 4
  13. Peserta wajib mengikuti seluruh proses seleksi Program Beasiswa CIMB Niaga 2024 yang terdiri dari pendaftaran, document screening, aptitude test, leaderless group discussion, wawancara hingga inagurasi
  14. Beasiswa ini tidak dapat berpindah tangan oleh pihak penerima beasiswa
  15. Informasi penerima beasiswa hanya diumumkan pada website resmi kejarmimpi.id/beasiswacimbniagaserta pada akun resmi media sosial CIMB Niaga dan Kejar Mimpi
  16. Dengan menerima Syarat dan Ketentuan serta berpartisipasi dalam program ini, peserta menyatakan informasi beserta dokumen yang diberikan dapat dipertanggungjawabkan. Peserta menanggung semua resiko rusak, hilang, terlambat, tidak lengkap, tidak sah, benar atau salah dalam melakukan seluruh proses seleksi Program Beasiswa CIMB Niaga 2024
  17. CIMB Niaga berhak untuk mendiskualifikasi peserta jika ditemukan ketidaksesuaian data atau pelanggaran syarat dan ketentuan selama proses seleksi atau telah dilakukannya proses penetapan penerima program beasiswa yang dianggap melanggar aturan program atau ketentuan hukum negara Republik Indonesia
  18. Keputusan CIMB Niaga dengan semua hal yang berkaitan dengan kompetisi ini, termasuk beasiswa yang diberikan dan penentuan pemenang bersifat final, mengikat dan tidak dapat diganggu gugat.

Info lebih lanjut silahkan i kami via email ke: community.relations@cimbniaga.co.id.

Buku Panduan: bit.ly/InformasiBeasiswaCimbNiaga2024

Link: kejarmimpi.id/beasiswacimbniaga

Penulis dan editor : Bakhtiar Wijayanto, S.Kom.

Olimpiade pasar Modal merupakan salah satu acara dari Gebyar Gibei 2024 yang dilaksanakan dari tanggal 21 April 2024 – 30 Mei 2024.

Perlombaan terdiri dari 2 babak yaitu babak penyisihan dan babak final sekaligus pengumuman pemenang. Pada babak Penyisihan dilaksanakan pada tanggal 23 Mei 2024 dimana  perlombaan ini dilaksanakan secara online melalui zoom dan menggunakan kahoot dengan 50 soal yang terdiri dari 40 soal pilihan ganda dan 10 soal benar atau salah. Pada babak ini diambil 10 besar finalis yang akan melaju ke babak final. Babak selanjutnya yaitu babak final & pengumuman pemenang. Pada babak ini, dilaksanakan juga secara online melalui media zoom dan kahoot dengan 50 soal yang terdiri dari 40 soal pilihan ganda dan 10 soal benar atau salah. Pada babak final ini terdapat 3 juara yaitu Juara 1 tim ARA dari Universitas Tidar, Juara 2 tim Kustodian dari Universitas Negeri Padang, dan Juara 3 tim IPO-Hunter dari Universitas Prasetiya Mulya.

Proses tidak menghianati hasil. Ini yang bisa dikatakan Samiyah Nur Mahasiswa Fakultas Ekonomi atas apa yang di dapat atas prestasinya sebagai Juara 2 Lomba Video Kreatif pada Cre A Since 10.0 Lomba Tingkat Nasional 2024 dengan tema “Kesiapan SDA dan SDM Indonesia Menuju Indonesia Emas 2045 Universitas Kristen Immanuel Yogyakarta.

C

Selamat atas prestasi yang diraih ormawa Fakultas Ekonomi LOLOS Pendanaan PPK ORMAWA 2024 oleh Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemendikbudristek

Sejumlah 4 Tim Ormawa Fakultas Ekonomi Untidar berhasil lolos pendanaan, diantaranya:

  1. Himpunan Mahasiswa Ekonomi Pembangunan (HIMEPA)
  2. Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen (HMJM)
  3. Himpunan Mahasiswa Akuntansi (HIMAKTA)

Kelompok Studi Pasar Modal Fakultas Ekonomi (KSPM FE)

Berdasarkan surat pengumuman Universitas Tidar nomor B/234/UN57/DT.01.03/2024, sebanyak 26 mahasiswa Fakultas Ekonomi lolos seleksi administrasi calon penerima beasiswa Bank Indonesia Tahun 2024 Universitas Tidar.

Berikut nama-nama mahasiswa Fakultas Ekonomi yang lolos:

NPMNamaProdi
2260102033Ivo VianitaD3 Akuntansi
2230102032Fenny PuspitasariD3 Akuntansi
2210104021Galih SlametS1 Akuntansi
2140104159Dita Dwi PuspitasariS1 Akuntansi
2120104094Novia AmandhaS1 Akuntansi
2140104160Alifia Ninda KarizaS1 Akuntansi
2230104123Dwi SeptianingsihS1 Akuntansi
2210104035AnisyawatiS1 Akuntansi
2210104031Siti FebriyantiS1 Akuntansi
2110104002Aprilia Geriyam CristantiS1 Akuntansi
2220101119Ratih Kusuma HatiS1 Ekonomi Pembangunan
2140101163Sri RomadhoniS1 Ekonomi Pembangunan
2140101146Nur Cahyati NingsihS1 Ekonomi Pembangunan
2220101114Amirotul Nur AzizahS1 Ekonomi Pembangunan
2140101150Salwa NugraheniS1 Ekonomi Pembangunan
2140101188Reza Ahmad ZahidS1 Ekonomi Pembangunan
2240101204Serly Dita Rizkyna SariS1 Ekonomi Pembangunan
2110101035Aldi Saputra DewaS1 Ekonomi Pembangunan
2220101068Dwi Nur SeptianS1 Ekonomi Pembangunan
2140101143Intan MerdianS1 Ekonomi Pembangunan
2110103015Muhamad Aji MaulanaS1 Manajemen
2140103156Yoga Esa MaulanaS1 Manajemen
2140103166Devy Surya RosianaS1 Manajemen
2240103212Yunita SetianingsihS1 Manajemen
2140103157Galuh WitantriS1 Manajemen
2220103111Indah ResdiyanaS1 Manajemen

Selanjutnya bagi mahasiswa yang lolos seleksi administrasi calon penerima Beasiswa Bank Indonesia tahun 2024 Universitas Tidar wajib mengikuti seleksi wawancara, jadwal wawancara akan diumumkan kemudian melalui link join grup WhatsApp https://bit.ly/SeleksiWawancaraBI2024 .

Selamat kepada mahasiswa-mahasiwa Fakultas Ekonomi yang lolos seleksi administrasi calon penerima beasiswa Bank Indonesia Tahun 2024 Universitas Tidar, semoga lolos juga untuk seleksi berikutnya dan menjadi penerima beasiswa Bank Indonesia Tahun 2024 Universitas Tidar.

Lampiran:
Unduh Tentang Hasil Seleksi Administrasi Calon Penerima Beasiswa Bank Indonesia Tahun 2024 Universitas Tidar > klik disini <