Accessibility Tools

Archive for category: Artikel Mahasiswa

S

Kegiatan Studi Banding Eksternal yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen dan Himpunan Mahasiswa Pariwisata sukses diselenggarakan secara daring melalui Zoom Meeting. Acara yang diikuti oleh total 104 peserta ini dimulai pada pukul 08.00 WIB dan berlangsung hingga siang hari dengan berbagai rangkaian kegiatan yang menarik dan bermanfaat.

Acara yang dihadiri oleh 49 peserta dari Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen, 28 peserta dari Himpunan Mahasiswa Pariwisata, 12 formatur Pariwisata, serta 15 staff magang ini mendapat antusiasme yang besar. Para peserta mulai memasuki ruang Zoom pada pukul 08.00 WIB hingga 08.15 WIB. Kegiatan dimulai tepat pukul 08.15 WIB dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, yang diikuti dengan pembacaan tata tertib oleh panitia.

Acara dilanjutkan dengan sambutan-sambutan dari beberapa pihak yang terlibat. Ketua panitia, Apriliana Ratih Syafila, membuka acara dengan mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta yang telah hadir dan mendukung kelancaran acara ini. Sambutan kedua disampaikan oleh Brilian Setyo Utomo, Ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen, yang menyampaikan harapannya agar kegiatan studi banding ini dapat mempererat hubungan antar himpunan dan meningkatkan sinergi di antara mahasiswa dari berbagai jurusan. Ahmad Zamzam, Ketua Himpunan Mahasiswa Pariwisata, juga turut memberikan sambutan yang menggambarkan pentingnya kolaborasi antar himpunan mahasiswa dalam meningkatkan kualitas kegiatan dan pembelajaran di kampus.

Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan pemaparan pengenalan masing-masing himpunan. Pemaparan pertama disampaikan oleh Brilian Setyo Utomo, yang memperkenalkan lebih dalam tentang Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen. Kemudian, dilanjutkan dengan pengenalan formatur Pariwisata yang disampaikan oleh Wakil Ketua Formatur, dan pengenalan Himpunan Mahasiswa Pariwisata oleh Ahmad Zamzam.

Setelah sesi pengenalan, acara memasuki sesi diskusi yang berlangsung interaktif antar divisi masing-masing. Panitia telah menyiapkan beberapa room Zoom untuk diskusi, sehingga setiap divisi dapat berbagi ide dan pengalaman dalam pengelolaan kegiatan himpunan serta saling memberikan masukan yang membangun.

Acara yang penuh dengan diskusi ini ditutup dengan kegiatan yang lebih santai, yaitu permainan quizizz yang menguji pengetahuan peserta mengenai materi yang telah dibahas sebelumnya. Suasana semakin ceria dengan adanya games ini, yang berhasil meningkatkan interaksi antara peserta dari kedua himpunan.

Setelah permainan, dilakukan presensi kehadiran terakhir untuk memastikan seluruh peserta telah mengikuti seluruh rangkaian acara dengan baik. Acara pun ditutup dengan sesi dokumentasi dan doa penutup.

Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat terjalin kolaborasi yang lebih erat antara Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen dan Himpunan Mahasiswa Pariwisata, serta memberikan inspirasi bagi para peserta untuk lebih aktif dalam kegiatan organisasi di kampus. Studi banding ini bukan hanya sebagai ajang berbagi pengetahuan, tetapi juga sebagai kesempatan untuk membangun hubungan yang lebih baik antar mahasiswa, terutama dalam pengelolaan organisasi kemahasiswaan.

Dengan suksesnya acara ini, panitia berharap bahwa kegiatan serupa dapat terus dilakukan di masa yang akan datang, baik dalam bentuk studi banding maupun kegiatan kolaboratif lainnya.

Notulensi : HMJM
Editor Penulis : Oktyas Alvi S

“MENGUASAI SENI PITCHING BISNIS: KETERAMPILAN ESENSIAL UNTUK PENGUSAHA PEMULA”

Pada tanggal 29 September 2024, Himakta menggelar Seminar Kewirausahaan yang dihadiri oleh 42 peserta, 23 panitia, dan 2 pemateri. Kegiatan ini bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan dan pengetahuan yang dibutuhkan dalam dunia kewirausahaan. Melalui pelatihan ini, mahasiswa tidak hanya belajar aspek-aspek penting untuk memulai usaha, tetapi juga mendapatkan kesempatan untuk mempresentasikan ide bisnis mereka, menerima masukan konstruktif, serta membangun jaringan dengan para profesional.

Acara dimulai tepat pukul 08.05 WIB dengan pembukaan oleh saudari Dinda Eka dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Sambutan dari Ketua Himpunan Mahasiswa Akuntansi, saudara Egi Kurniawan, dan Ketua Panitia, saudari Wahyu Setyaningsih, menjadi pembuka yang hangat untuk seminar ini.

Presentasi Business Model Canvas

Sesi pertama seminar adalah pemaparan Business Model Canvas (BMC) oleh mahasiswa. Presenter pertama, saudara Farkhan, memaparkan usaha angkringannya yang berjudul GMS Kedai. Dalam sesi ini, Pak Bhima memberikan review BMC Farkhan, menyoroti pentingnya interaksi dengan pelanggan agar mereka merasa nyaman.

Pemaparan kedua disampaikan oleh saudari Arisma dengan usaha Garcale Tea, yang ditujukan untuk pecinta teh dan ekspor ke Korea Selatan. Pemaparan terakhir oleh Septia yang memperkenalkan Faezya Bucket, menyediakan berbagai macam bunga. Ketiga presenter ini menunjukkan kreativitas dan potensi ide bisnis yang menarik.

Materi dari Para Pemateri

Setelah sesi pemaparan BMC, Bhima Chandra Indraswara, owner usaha Martabak Manis Pandawa, memberikan materi tentang “Memahami Perspektif Investor & Menyesuaikan Pitching Bisnis”. Ia menekankan pentingnya menyajikan ide bisnis yang jelas dan kreatif untuk menarik perhatian investor. Antusiasme peserta terlihat saat sesi tanya jawab, yang dipandu oleh saudari Jelita.

Kemudian, Ibu Ayu Candra Ningsih, alumni Universitas Tidar, memaparkan materi tentang “Strategi Merancang Bisnis Berkelanjutan dan Siap Tumbuh”. Beliau berbagi pengalaman dan strategi dalam merancang bisnis yang berkelanjutan dan mengajak mahasiswa untuk mengenali passion masing-masing.

Kegiatan Penutup

Acara diakhiri dengan sesi kuis yang menguji pengetahuan peserta berdasarkan materi yang telah disampaikan. Pemenang kuis, saudara Fadly, menerima reward berupa buket snack. Sebelum penutupan, panitia mengumumkan pemenang lomba BMC: juara pertama Farkhan, juara kedua Arisma, dan juara ketiga Septia, yang semua mendapatkan penghargaan berupa sertifikat. Seminar Kewirausahaan ini sukses dalam membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan untuk memasuki dunia bisnis. Dengan pengalaman ini, diharapkan mahasiswa semakin siap untuk menghadapi tantangan kewirausahaan di masa depan.

Penulis : Oktyas Alvi S

Call For Paper yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Advent Indonesia pada tanggal 14 Maret 2019 ini merupakan serangkaian acara besar fakultas yaitu management corner yang mengusung tema peran manajemen dalam pengembangan potensi lokal. Call For Paper ini melalui serangkaian proses seleksi hingga akhirnya dipilih 15 finalis yang di undang untuk mempresentasikan Call For Paper-nya di Universitas Advent Indonesia. Peserta pada Call For Paper ini diikiuti oleh universitas se-indonesia seperti Universi Kristen Satya Wacana, Universitas Negeri Semarang, Telkom University, STIE Hamfara, Universitas Advent Indonesia, Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Lampung, Universitas Indonesia, Universitas Brawijaya, Dan Universitas Tidar Salah Satunya.

Delegasi Universitas Tidar atas nama Rastono dan Erni rahayu dari jurusan ekonomi pembangunan serta Khusnul Mubarok dari jurusan teknik elektro. Acara dilaksanakan pada tanggal 14 Maret 2019 yang dimulai dengan acara seminar nasional dengan tema ekonomi kreatif dan entrepreneurship dengan pemateri Giring Ganesha (Co-Founder Kincir.com) dan Ansari Kadir (Co-Founder Sang Pisang). Kemudian acara di lanjutkan dengan acara presentasi Call For Paper yang diikuti oleh 15 universitas se-Indonesia. Alokasi waktu untuk masing-masing tim yaitu 10 menit untuk presentasi dan 5 menit untuk sesi tanya jawab dengan dewan juri dan audience. Setelah presentasi selesai, acara dilanjutkan dengan seminar sesi kedua dengan tema ekonomi kreatif dan entrepreneurship dengan pemateri Dede Yusuf (Wakil Gubernur Jawa Barat 2008-2013) dan Kenan Pearce (Co-Founder Makna Creative). Semua rangkaian acara ditutup oleh pengumuman pemenang Call For Paper.

Call For Paper ini di menangkan oleh tim Universitas Kristen Satya Wacana sebagai juara I, Universitas Negeri Semarang sebagai juara II, dan Universitas Negeri Semarang sebagai juara III. Melalui acara ini diharapkan dapat menjadi ajang kompetisi serta memacu minat mahasiswa untuk lebih giat membaca, menulis serta penelitian.

SEMINAR MANAJEMEN 2018 UNIVERSITAS TIDAR
“MUDA BEDA PENUH KARYA”
Acara ini dihadiri oleh kurang lebih 230 mahasiswa dan tamu undangan,
bapak dan ibu dosen program studi Manajemen, ibu Dra. Lucia Rita Indrawati selaku Wakil
Dekan 1 Bidang Akademik dan Kemahasiswaan yang sekaligus membuka acara Seminar
Manajemen 2018. Pemateri yang kami hadirkan pada seminar ini berjumlah 2 orang yaitu
Muhammad Nizar (CV. Miftah) dan Edy Fajar Prasetyo (Founder www.ebibag.com). Acara
seminar Manajemen berlangsung baik dan setiap materi dapat disampaikan dengan luarbiasa
oleh para pemateri.
Seminar Manajemen 2018 dengan tema “Muda Beda Penuh Karya” ini memiliki
tujuan agar setiap mahasiswa/i yang hadir dapat menjadi pribadi yang memiliki semangat
berkarya dan ciri khas yang berbeda dari orang lain. Mahasiswa/i juga diharapkan agar berani
dalam memikirkan ide-ide luarbiasa yang belum pernah ada sehingga dalam revolusi industri
4.0 ini dapat bersaing di dunia global. Mahasiwa/i berpikir setelah lulus nanti menjadi
seorang karyawan karena saat bekerja di sebuah perusahaan milik orang lain sudah tertata,
lain halnya bila menjadi seorang wiraswasta yang lebih berat beban pekerjaannya. Dengan
beban yang seperti itu tidak banyak orang yang mengambil kesempatan menjadi pembuka
lahan pekerjaan. Ambilah kesempatan yang di depan kita, dengan berani mengambil
kesempatan juga berani untuk menanggung resiko yang akan dihadapi. Oleh karena itu
dengan memiliki karakteristik yang berbeda dengan yang lain itu penting, kreativitas sangat
dibutuhkan.
Acara seminar ini diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan Manajemen
sebagai salah satu implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi dan salah satu program kerja
tahun 2017/2018. Seminar ini dapat berjalan dengan baik dengan dukungan oleh Dekan
Fakultas Ekonomi beserta jajarannya, bimbingan dari bapak dan ibu dosen program studi
Manajemen, pihak sponsorship, dan pihak-pihallain yang telah membantu baik secara moril
maupun materi.

Selasa , 23 Mei 2018- Seminar Mahasiswa  KLKI Fakultas Ekonomi dengan mengangkat tema “Strategi Peningkatan Profesionalisme Mahasiwa Fakultas Ekonomi Universitas Tidar Melalui Pengenalan Industri Dan Institusi Pemerintah”. Seminar KLKI ini diikuti oleh seluruh mahasiswa fakultas ekonomi semester 2 sebagai output dari Kuliah Lapangan Kunjungan Instansi (KLKI) yang telah dilaksanakan pada 3-7 April 2018 dengan tujuan Bali untuk mahasiswa prodi S1 Ekonomi Pembangunan dan S1 Manajemen dan tujuan Malang untuk mahasiswa prodi S1 Akuntansi dan D3 Akuntansi. KLKI  merupakan kegiatan rutin tahunan Fakultas Ekonomi yang wajib diikuti oleh mahasiswa Fakultas Ekonomi semester 2 dengan tujuan memperkenalkan instansi di lapangan secara langsung kepada mahasiswa.

Panitia KLKI ini merupakan Dosen Fakultas Ekonomi dengan  melibatkan BEM FE Untidar dalam pelaksanannya. Setelah melaksanakan KLKI mahasiswa semeseter 2 dibagai menjadi beberpa kelompok dan diberi tugas untuk membuat jurnal untuk di seminarkan. Dalam pembuatan jurnal ini mahasiswa dbimbing oleh Dosen Pembimbing dengan jangka waktu 6 minggu dengan harapan jurnal yang dibuat oleh mahasiswa dapat maksimal.

Seminar KLKI ini dilaksanakan di gedung Fakultas Ekonomi lantai 2  untuk mahasiswa prodi S1 Ekonomi Pembangunan dan S1 Manajemen dan lantai3 untuk mahasiswa prodi S1 Akuntansi dan D3 Akuntansi. Sistematika untuk pembagian ruangan diatur sesuai dengan kelas masing masing dimana setiap kelasnya terdiri dari bebrapa kelompok. Setiap kelas dihadirka 2 dosen sebagai penguji seminar dan beberpa panitia dari BEM FE Untidar dan Ormawa FE lainnya. Setiap kelompok maju untuk memaparkan jurnalnya dengan menampillkan powerpoint dan setelah selesai pemaparan akan dibuka sesi tanya jawab dan masukan dari dosen. Setelah Seminar KLKI ini nantinya mahasiwa semester 2  akan memperoleh sertfikat.

 

Magelang (Jumat, 20/4/2018). Fakultas Ekonomi Universitas Tidar mengadakan lomba debat bahasa inggris yang diikuti oleh perwakilan dari setiap jurusan di fakultas ekonomi. Debat diadakan di ruang A2B1, A2B3, dan A2B5. Debat kali ini diikuti oleh 14 mahasiswa fakultas ekonomi. Didampingi oleh Dra. Sudati Nur Sarfiah MM, Nuwun Priyono, Rian Destiningsih, S.E, M.Si, Shintya Novita R, SE., MM, Yustirania Septiani, S.Pd., M.Sc, Heni Hirawati, SE., MM. Dengan juri dosen  yaitu Moch. Malik Al Firdaus. S.Pd M.Pd dan ibu May.

Debat ini menghasilkan 4 pasang pemenang setelah sebelumnya saling bersaing ketat melalui 2 kali debat. Juara 1 Reza Hening dan Diah Permata Ayu dari S1 Akuntansi, Juara 2 Putri Nindianti dan Fitri Amanah dari S1 Ekonomi Pembangunan, Juara 3 Endang Rubiyanti dan Safitri Mundiasih dari D3 Akuntansi, dan Juara 4 Hasika Cipta dan Aviana Devita dari S1 Manajemen. Nantinya keempat juara ini akan mengikuti debat Bahasa Inggris di tingkat universitas.

Diharapkan mahasiswa ekonomi tahun depan mampu memberikan prestasi yang lebih baik dan dapat mengharumkan nama Fakultas Ekonomi Untidar.

Fakultas Ekonomi Present…. Mahasiswa bersama gugus kemahasiswa melaksanakan lomba debat bahas inggris tingkat fakultas, bagi mahasiswa fakultas ekonomi yang mampu dan bisa menggunakan bahasa inggris yang baik dan benar bisa langsung mendaftar, yang nantinya bagi mahasiswa fakultas ekonomi yang lolos akan menjadi perwakilan fakultas untuk diikutkan dalam debat bahasa inggris tingkat Universitas.

IMG_20171013_170901

Sebagai seorang  manusia yang ditakdirkan menjadi seorang pemimpin dalam kehidupan ini tentu saja kita perlu mengetahui potensi kepemimpinan kita termasuk para mahasiswa. Dalam memantapkan peran mahasiswa sebagai agent of change  dimana mahasiswa diharapkan menjadi insan dewasa tidak hanya sebagai pemimpin yang baik, tetapi juga mempunyai kemampuan teknis yang sesuai dengan tuntutan pembangunan dan masyarakat di masa mendatang. Mengingat peran vital dan tanggung jawab yang diemban mahasiswa, maka perlu adanya proses pembelajaran dan kaderisasi dalam dunia kemahasiswaan, yaitu dengan membentuk karakter-karakter mahasiswa yang bertanggung jawab, progresif, kreatif, inovatif, professional dan attitude sebagai human resources investment yang akan menerima tongkat kepemimpinan dimasa yang akan datang.

Salah satu bentuk upaya atau pengembangan tersebut adalah pemberian bekal pengetahuan, keterampilan dan sikap dalam manajemen organisasi mahasiswa baik intra maupun antarperguruan tinggi yang diberi nama Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa (LKMM). Dalam kegiatan workshop LKMM-TD FE Untidar tahun 2017, akan diikuti oleh 85 peserta, yang terdiri dari 50 mahasiswa dari Himpunan Mahasiswa Ekonomi Pembangunan,  20 mahasiswa dari Himpunan Mahasiswa Akuntansi, 15 Staf magang BEM serta 1 dari Dewan Perwakilan Mahasiswa. Pemateri dalam Workshop ini adalah dosen-dosen perpengalaman dari Universitas Tidar  Prof. Dr. Joko Widodo M.Pd, Dr. Bambang Kuncoro, M.Si, Dr. Hadi Sasana, M.Si, Endang, Panggiarti, SE.Akt,M.Si, Hanung Eka Atmaja, SE.,M.M serta dimeriahkan juga dengan kesediaan Komisaris Polisi Muhammad Kodar untuk menambahkan materi kepada peserta LKMM-TD FE Universitas Tidar. Melalui materi-materi yang disampaikan diharapkan peserta dalam terbekali prinsip-prinsip dasar berorganisasi dan kepemimpinan, serta terampil menyelenggarkan kegiatan kemahasiswaan dengan perencanaan yang sistematis. Secara lebih terperinci peserta diharapkan mampu menerapkan kesadarannya dalam bernegara dan kecintaannya pada bangsa dan negara dalam berorganisasi; mampu merumuskan gagasan awal dalam bentuk visi dan misi dengan mempertimbangkan potensi dan kelemahan yang ada; memahami konsep dan prinsip-prinsip dasar organisasi dan kepemimpinan, menyusun dan menjabarkan program kerja tahunan, bulanan dan menyusun usulan kegiatan, memahami dan menguasai administrasi kesekretariatan dan keuangan, mampu mengambil keputusan secara tepat dan  mampu mengelola konflik secara benar.