,

Launching Jurnal REP (Riset Ekonomi Pembangunan) dan RAK ( Riset Akuntansi Keuangan)

SONY DSC

Dalam rangka meningkatkan kuantitas dan kualitas publikasi di lingkungan Fakultas Ekonomi Universitas Tidar, Gugus Jurnal dan publikasi Fakultas Ekonomi  Universitas Tidar menggelar Launching Jurnal Riset Ekonomi Pembangunan dan Riset Akuntansi Keuangan. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Rabu, 7 Desember 2016 di Ruang Rapat Fakultas, dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang akademik Prof. Ir Ali Munawar,M.Sc sekaligus meresmikan Jurnal, perwakilan fakultas di lingkungan Universitas Tidar, dosen fakultas ekonomi, dan mahasiswa fakultas ekonomi. Launching Jurnal REP dan RAK merupakan kegitan meresmikan jurnal cetak dan online jurnal yang diterbitkan oleh fakultas ekonomi.

Dengan dilanchingnya jurnal RAK dan REP diharapkan menjadi wadah dialog keilmuan diantara sivitas akademika di lingkungan Universitas tidar. Jurnal Riset Ekonomi Pembangunan (REP) merupakan sarana untuk hasil penelitian di bidang ekonomi pembangunan, sedangkan Jurnal Riset Akuntansi Keuangan (RAK) merupakan sarana untuk hasil penelitian di bidang akuntansi dan keuangan, kegiantan ini bertujuan untuk mengetahui faktor – faktor yang berpengaruh pendapatan asli daerah (PAD) kota magelang periode 2001 – 2010 yang bertujuan untuk mengembangkan disemua sektor baik sumber daya manusia, kemandirian, dan produk lokal.

 Selain itu, diharapkan dengan di launchingnya jurnal REP dan RAK cetak maupun online jurnal melalui sistem Online Journal System (OJS), dapat memudahkan dosen dalam hal untuk memperoleh kredit poin guna kenaikan pangkat, serta memudahkan mahasiswa untuk mencari referensi artikel yang berkaitan dengan perkuliahan.

 

 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply